Serangan pandemi global ini semakin membuat kita harus mengetatkan disiplin diri dengan berbagai protokol kesehatan yang telah dikeluarkan oleh Pemerintah dan sesuai dengan instruksi dari Badan Kesehatan Dunia (WHO) sehingga keselamatan dan kesehatan terjamin agar tidak terjangkit oleh CoronaVirus Disesase (Covid-19) yang penyebarannya bisa lewat tetesan atau droplet oleh bersin atau batuk yang menginfeksi orang yang ada disekitarnya.
Sehingga cara terbaik untuk mencegahnya adalah dengan gerakan Disiplin 3M, diantaranya: (1) Menggunakan atau memakai masker ketika berada di luar rumah. Hal ini sangat penting, seperti pepatah mengatakan, “lebih baik mencegah daripada mengobati”, artinya lebih baik kita berjaga-jaga dengan memakai masker sebagai syarat protokol kesehatan ketika berada dan beraktivitas di luar rumah, daripada terinfeksi virus yang akan menyerang sistem pernafasan kita.
(2) Mencuci tangan. Ini hal sangat penting untuk menjaga kesehatan, karena dengan sering-sering mencuci tangan, maka peluang besar terhindar dari Covid-19 akan terwujud, kenapa? Karena tanpa disadari kita sering usap wajah, kucek mata, padahal kita baru pegang gagang pintu atau pegang sesuatu yang sering dipegang orang lain. Dengan mencuci tangan pakai sabun dan air bersih yang mengalir? Maka kuman-kuman atau virus yang menempel bisa hilang dibawa air.
(3) Menjaga jarak dan hindari kerumunan. Memang sifat manusia itu adalah berkumpul dan berkelompok-kelompok, namun keberadaan pandemi ini mengajari kita untuk tidak menciptakan kerumunan atau ikut di dalamnya sehingga tidak terjadi kontak fisik yang berakibat makin banyaknya terinfeksi. Adalah tanggungjawab bersama untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 yang jumlahnya semakin hari semakin bertambah.
Bantuan Korindo Group langsung diberikan kepada warga Papua untuk disalurkan langsung ke masyarakat pedalaman. sumber gambar: www.korindonews.com |
Ditengah-tengah pandemi ini, sudah sepatutnya kita bersama-sama harus saling mengingatkan agar mematuhi protokol kesehatan termasuk bagi masyarakat di daerah pedalaman. Adalah tanggung jawab kita bersama untuk berpartisipasi dalam hal saling menjaga agar ketika pulang ke kampung halaman tetap menjaga kesehatan bersama. Maskerku untuk melindungi warga, pun dengan masker mereka untuk melindungi saya. Begitulah kira-kira filosofi dalam hal menjaga kesehatan di masa pandemi global ini.
Bagaimana caranya kita agar dapat ikut berpartisipasi meningkatkan kualitas kesehatan di daerah pedalaman? Seperti dilakukan oleh Korindo Group beserta anak usahanya aktif dan sigap dalam membantu pemerintah untuk mencegah meluasnya wabah Covid-19 di Papua. Tercatat, perusahaan yang telah berusia 50 tahun dengan niatan mulia berbisnis dengan alam untuk kesejahteraan rakyat pedalaman dengan filosifi tetap melestarikan lingkungan hidup dan menjaga bumi dari kerusakan dengan menjaga hutan dan alam, telah mendistribusikan 120.000 masker medis serta 3.500 Alat Pelindung Diri (APD) berupa Baju Hazmat kepada tenaga medis di Papua. Tidak berhenti disitu saja, perusahaan ini juga aktif keluar masuk hutan untuk memberikan stimulus perekonomian dan menyalurkan bantuan makanan kepada masyarakat Papua.
Seperti pesan Pak Presiden Joko Widodo agar seluruh rakyat dan pemangku kepentingan, termasuk pengusaha bergotong-royong dan memiliki solidaritas tinggi untuk memikul beban akibat pandemi global ini. Adalah waktu yang tepat untuk kita semua bergotong-royong, sama-sama memikul kuk akibat Covid-19 sesuai dengan kemampuan kita masing-masing. Bahu membahu menangani masyarakat terdampak Covid-19 harus kita tumbuhkan bersama, seperti yang telah dilakukan oleh Korindo yang menjadi bagian terdepan untuk membantu tenaga medis yang bekerja di garda terdepan dalam menangani pasien-pasien terjangkit Covid-19.
Korindo telah menyerahkan bantuan sebanyak 120.000 lembar masker untuk petugas medis di 3 kabupaten di Papua yakni Kabupaten Merauke, Boven Digoel, dan Mappi. Senior Vice Chairman Korindo Group Robert Seung mengatakan aksi kemanusiaan yang dilakukan Korindo Group ini sebagai tindak lanjut laporan Gugus Tugas setempat yang menyebutkan Papua menjadi salah satu daerah yang mengalami kekurangan faskes (fasilitas kesehatan) dalam penanggulangan COVID-19.
Melengkapi bantuan masker sebelumnya, pada akhir Mei 2020, Korindo kembali memasok bantuan untuk pencegahan penyebaran wabah COVID-19 di wilayah Papua. Kali ini bantuan yang diserahkan Korindo Group berupa 3.500 Alat Pelindung Diri (APD) berupa Baju Hazmat kepada Tenaga Kesehatan (Nakes) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di Kabupaten Merauke, Boven Digoel, dan Mappi.
Hal paling utama pastinya kesehatan, seperti pepatah mengatakan “Mensana In Corpore Sano”, di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat, artinya bahwa hal paling pertama dan utama pastinya kesehatan. Untuk mendapatkan kesehatan yang baik, tentunya selain dorongan dari dalam diri kita untuk berolahraga dengan teratur dan menjaga diri, terutama di saat pandemi seperti ini untuk disiplin diri dalam menerapkan protokol kesehatan yang telah diterapkan, minimal 3M tadi, Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak dan Tidak Berkerumun, tentunya faktor makanan sehat dan bergizi juga faktor utama untuk mendapatkan kesehatan.
Bentuk kepedulian Korindo bagi kesehatan masyarakat pedalaman dengan aksi nyata secara berkala memasok bahan-bahan makanan (BAMA) oleh anak usaha Korindu Group, Papua Agro Lestari (PAL) berupa 530 kilogram beras dan 27 dus karton mi instan kepada 106 kepala keluarga yang tinggal di sekitara areal operasional perusahaan di Distrik Ulilin Kabupaten Merauke, Papua.
Upaya ini demi mewujudkan Kesehatan yang Baik untuk Sesama yang digagas oleh Korindo Group sehingga terwujud masyarakat pedalaman yang sehat dan memiliki imunitas tubuh yang kuat untuk menangkal segala penyakit termasuk serangan pandemi global Covid-19. Selain memberikan bantuan makanan yang penyalurannya langsung diberikan ke rumah-rumah penduduk, door to door, bahkan mendatangi befak atau pondok-pondok di tengah hutan, dimana masyarakat pedalaman Papua mencari makan hingga berlindung dari keramaian, sehingga pasokan makanan mereka dapat terjaga.
Selain bantuan makanan, untuk mewujudkan Kesehatan yang Baik untuk Sesama, Korindo Group melalui anak usahanya, PT Tunas Sawa Erma (TSE) sejak tahun 2017 lalu membangun sebuah klinik modern di tengah-tengah warga masyarakat Kabupaten Boven Digoel, Provinsi Papua yang berbatasan langsung dengan Papua Nugini dengan jumlah penduduk sekitar 73 ribu jiwa yang masih minim akses jalan dan infrastruktur, sehingga berakibat pada rendahnya kualitas kesehatan masyarakat sekitar.
Dan tidak disangka, klinik Asiki yang dibangun Korindo dengan semangat
mewujudkan Kesehatan yang Baik untuk Sesama, mendapatkan predikat Klini terbaik
di tingkat Provinsi Papua versi BPJS Kesehatan tahun 2017. Klinik Asiki yang
memiliki fasilitas lengkap setara dengan Puskesmas di Kota Besar telah mampu
meningkatkan kesehatan dan kesadaran warga sekitar akan pentingnya kesehatan
dan kebersihan lingkungan.Klinik Asiki Melayani dengan sepenuh hati dan jiwa mewujudkan peningkatan kesehatan warga Asiki demi Indonesia dan Papua yang sejahtera dan sehat. sumber: www.korindo.co.id
Dr. Firman Jayawijaya mengungkapkan bahwa terpilihnya Klinik Asiki sebagai klinik terbaik didukung dengan berbagai macam faktor. “Klinik Asiki dinilai memiliki angka kontak yang tinggi, kegiatan prolanis (Program Pengelolaan Penyakit Kronis) berjalan dengan baik. Semua ini didukung dengan fasilitas medis yang cukup lengkap dan modern,” ujar dr. Firman. Tak hanya unggul dalam fasilitas kesehatan, Klinik Asiki juga memiliki tenaga medis yang profesional sehingga dapat menekan angka rujukan pasien.
Jadi tidak heran jika Klinik Asiki yang dibangun kerjasama Korindo dengan KOICA (Korea International Cooperation Agency) ini dua tahun berturut-turut mendapat predikat Klinik Terbaik se-Papua dan Papua Barat dan mendapatkan penghormatan untuk menghadiri Pertemuan Tingkat Nasional Fasilitas Kesehatan tingkat Pertama (FKTP). Dengan jumlah 10.000 peserta BPJS Kesehatan, Klinik Asiki membuktikan telah berkontribusi memberikan kesehatan yang baik untuk sesama, karena mampu memberikan dan mempertahankan pelayanan yang prima kepada masyarakat di Asiki.
Sudut Ruangan di Klinik Asiki yang nyaman dan membuat pasien warga Asiki cepat sembuh. Bukti Klinik Asiki Modern dan Setara dengan Puskesmas di kota. sumber:www.korindofoundation.com |
Inilah secuil kisah bagaimana Korindo berkontribusi dalam mendukung kesehatan warga masyarakat pedalaman. Semoga kisah ini menginspirasi kita agar tetap berkontribusi dalam menjaga diri, menjaga keluarga dan masyarakat sekitar dari virus mematikan Covid-19 dan kita bisa menjadi pemutus rantai penyebarannya. Sekian..
Sumber Artikel :
[2] https://www.korindo.co.id/korindo-asiki-clinic-named-the-best-clinic-in-papua/?lang=id
[3] https://korindofoundation.com/